EKSISTENSI R15 KARAWANG DALAM KEMERIAHAN 3RD ANNIVERSARY

You Complete Me sebagai tema acara 3rd Anniversary R15 Karawang, maksud dari tema ini menurut rekan-rekan R15 Karawang memiliki makna bahwa klub itu bukan apa-apa, Malah bukan siapa-siapa kalau tidak ada member yang Support, dan juga Support dari klub-klub yang berada di Karawang juga klub komunitas R15 diseluruh Indonesia khususnya di Jawa Barat. Acara 3rd Anniverasary ini ada karena itu semua, dan semua membaur menjadi satu dan melengkapi acara ini.

P_20171202_193653

Hadir juga perwakilan klub R15 dari seluruh wilayah Indonesia seperti dari Jawa Timur, Jawa Tengah, Yogyakarta, Banten, Lampun dan masih banyak lainnya. Bukan hanya klub R15 saja, klub dan komunitas varian dan pabrikan lain juga turut hadir. Semua berbaur dalam kemeriahan acara dan kehangatan persaudaraan Bikers. Hiburan seperti dangdut, Quiz, pembagian Door Prize dan berbagai keseruan ada dalam acara ini.

Pada perayaan hari jadi R15 Karawang kali ini sekaligus Launching Logo baru R15 Karawang dengan sosok Joker. Modjo, salah satu anggota R15 Karawang menjabarkan arti dari sosok JOKER yang dalam permainan kartu adalah sosok yang bisa berbaur dan menutupi suatu kekurangan di kartu lain. Tidak malu disandingkan dengan Raja, Ratu dan Menteri.

img-20171205-wa00031557045044.jpg

Penempatan Logo baru tersebut juga sudah ditata dengan baik dan memiliki arti masing-masing.

  • Logo Joker berada di tengah.
  • Ribbon R15 Karawang pada sisi atas.
  • Ribbon Sadulur pada sisi bawah.
  • Angka pada sisi kiri berarti No. Registrasi.
  • Angka pada sisi kanan berarti periode Diklat angkatan.

Jadi diharapkan sosok baik si Joker itu ada pada member R15Karawang, seperti:

  • Bisa berbaur disegala macam golongan masyarakat dari tingkat Raja sampai rakyat.
  • Jadi sosok pelengkap ditengah masyarakat.
  • Ketika ada masalah Joker tidak memihak ‘Merah’ atau ‘Hitam’.
  • Menerima adanya perbedaan karena Joker tidak melihat: jenis Waru, Keriting, Hati atau Wajik.

Dengan logo demikan maka setiap membernya disebut Joker, begitulah sedikit penjelasan dari Modjo selaku perwakilan R15 Karawang.

 

 

 

 

 

 

 

Advertisement

Leave a Reply

Please log in using one of these methods to post your comment:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.